Zonajember.com | Panti -- Program Haflah merupakan salah satu rangkaian kegiatan rutin yang dilakukan di semua Taman Pendidikan Al - Qur'an ( TPQ ) Metode Dirosati Sebagai apresiasi dan pencapaian selama belajar di TPQ yang berada di bawah naungan Pimpinan Pusat Pengajaran Al - Qur'an Metode Dirosati Kabupaten Jember.
Acara tahunan ini diselenggarakan pada hari Jum'at malam tanggal 9 April 2021/ 26 Sa'ban 1442 H di halaman TPQ Al - Hamidi Dusun Mencek Barat Desa Serut Kecamatan Panti Kabupaten Jember.
Acara Yang diikuti oleh 29 santri yang terbagi atas 12 Satri Pria dan 17 santri wanita ini berlangsung sangat meriah dan penuh khidmad serta mematuhi protokol kesehatan .
Kemeriahan acara ini tidak lepas dari peran aktif dan kreatifitas para panitia penyelenggara yaitu para staf dan tenaga pengajar, warga lingkungan sekitar TPQ dan para orang tua santri yang benar-benar mampu menyulap acara menjadi cukup meriah dengan kreasi yang ditampilkan para santri.
Tidak hanya itu para panitia juga mampu memanfaatkan lahan seadanya di areal TPQ Al - Hamidi ( halaman rumah pengurus kecamatan ) dengan dekorasi yang menarik dan mampu menyedot perhatian para tamu undangan dan para wali santri yang hadir pada malam itu.
Acara yang dipandu oleh ananda Dinda Try Nafisatussholihah ini dihadiri oleh Ketua pimpinan pusat Dirosati, Sekretaris Pusat, para pengasuh dari 17 TPQ se kecamatan Panti, para tokoh terkemuka, dan para wali santri.
Acara Haflatul Imtihan dan prosesi Wisudawan Wisudawati Santri diawali dengan lantunan Ayat - ayat suci Al-Qur'an yang dibacakan oleh ananda Moh.Yusuf Ardiyansah, dan dilanjutkan pada acara Ceramah Agama oleh Mubaligh dari Panarukan Situbondo KH. Zubairi.
Dalam ceramahnya KH.Zubairi memberikan saran kepada para santri yang akan di wisuda " kami berpesan agar para santri yang di wisuda malam hari ini tidak berhenti sampai disini, ayo teruskan mengamalkan apa yang sudah diajarkan khususnya membaca Al - Qur'an yang menjadi pagangan hidup bagi semua umat islam ".papar KH.Zubairi diakhir ceramahnya.
Tepat jam 21.13 Wib prosesi wisudawan Wisudawati yang diikuti oleh 29 peserta ini dimulai dengan diawali menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan pelaksanaan prosesi wisuda oleh ketua Pimpinan Pusat Dirosati H.Ahmad Lutfi Hidayatullah, SHI yang didampingi oleh Sekretaris Pimpinanan Pusat Suprayitno,SPd,MPDI dan Pengasuh TPQ Al - Hamidi Ustad Mulyadi, AG.
Usai acara Bai'at Santri dan Ikhtibar, H.Ahmad Lutfi Hidayatullah,SHI memberi saran kepada para santri yang sudah di wisuda " kami selaku pimpinanan pusat Dirosati berharap agar para santri yang baru di wisuda harus melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi yang ada di sini, yaitu Madrasah Diniyah".
Tidak hanya itu, Ahmad Lutfi juga dengan penuh harap agar para wali santri mengajak putra - putrinya untuk mengamalkan do'a - do'a dan ilmu yang sudah diajarkan di TPQ ini," pungkasnya.
Menjelang berakhirnya acara, Dinda Try Nafisatussholehah selaku pemandu acara langsung mengumumkan pemberian hadiah kepada para santriwan santriwati yang berprestasi dan pemberian cendramata kepada wisudawan termuda.
( A.Mulyono )